fbpx

GOODBYE KARTU 3G

28 June, 2022

Beberapa waktu yang lalu aku sempat membaca artikel tentang perubahan jaringan internet 3G ke 4G. Lalu, sekarang jaringannya lebih update lagi, jadi 5G. Aku juga sempat membaca artikel bahwasannya nomor HP yang masih 3G diharuskan untuk diubah menjadi 4G sesegera mungkin. Cuma ya, aku bandel. Aku hiraukan himbauan tersebut karena merasa nomorku baik-baik saja, masih bisa akses internet dengan lancar dan masih bisa akses segalanya di dunia maya.

Namun, beberapa hari yang lalu aku mulai merasa ada masalah di nomorku. Biasanya kalau sudah lewat jam 11 malam aku masih kerja, aku akan tethering dari HP ke laptop karena wifi rumah sengaja nggak dihidupkan 24 jam. Malam itu (aku lupa kapan) tetheringnya nggak masuk ke laptop, aku pikir jaringan lagi terganggu karena biasanya tertulis H malah jadi E. Jadi, aku abaikan saja. Keesokan harinya, jaringanku masih tetap E dan aku masih berpikir memang lagi ada masalah. Hingga kemarin jaringan internetku masih tetap E. Aku mulai cemas, jangan-jangan nomorku yang bermasalah nih, gawat!.

Yap, aku panik dan sepanik itu. Gimana nggak panik? Seluruh kerjaanku harus memanfaatkan jaringan internet yang stabil. Aku pun baru beli kuota seminggu lalu, 25GB di nomor tersebut, huhuhu. Akhirnya, aku cari cara untuk mengatasinya. Aku googling dan aku terapkan cara-cara yang dianjurkan dari Google, tetapi hasilnya tetap nihil. Aku cek nomor bisnisku, ternyata 4G. Wah, ini fix sih nomor lamaku yang harus diupdate, seperti informasi di artikel yang aku baca dulu.

Akhirnya, aku cari tahu lagi. Aku baca lagi artikel terbaru tentang jaringan internet ini. Benar saja, mulai awal 2022 kemarin seluruh jaringan 3G dimatikan secara bertahap, dan untuk kota tempat tinggalku baru mulai dimatikan beberapa hari yang lalu. Pantesan aku nggak bisa akses internet jalur kuota, harus jalur wifi ck ck ck.

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Auliya Nurrahman
Writing is not just about writing, but it's about giving something

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram