Bila Pulau Bali punya Gunung Agung yang sering dijadikan tempat untuk beribadah para pemeluk agama Hindu, maka Pulau Lombok punya Gunung Rinjani. Walau mendapat julukan sebagai Pulau Seribu Masjid, tapi banyak sekali pura besar yang bertebaran di sekujur pulau asal suku Sasak ini. Kisah panjang tentang toleransi Hindu dan Islam, lama menjadi cerita keseharian penduduknya.
Berjarak cukup dekat jika berkendara dari Kota Mataram — ibukota provinsi Nusa Tenggara Barat — tersebutlah sebuah lokasi wisata yang bahkan sudah dinobatkan sebagai salah satu cagar budaya nusantara. Taman Narmada, namanya.
Bentukannya yang berundak, ternyata menyimpan kisah bahwa di tahun 1727 Masehi, destinasi wisata populer ini dibangun karena keinginan Raja Anak Agung Ngurah Karangasem yang dulu memerintah di Mataram (Lombok ya ini) ketika sudah merasa fisiknya nggak sanggup beribadah di Gunung Rinjani, memerintahkan para abdinya untuk mendirikan tempat ibadah serupa Gunung Rinjani yang nggak jauh dari istana.
Lho … bukannya Lombok dikuasai oleh Kerajaan Selaparang? Bukannya Lombok dan Bali itu sukunya berbeda? Bukannya Lombok itu Pulau Seribu Masjid? Lalu, apa uniknya kalau berkunjung ke Taman Narmada?