Kusta. Ada yang tahu dengan penyakit ini? Kusta adalah penyakit kulit yang disebabkan infeksi bakteri Mycobacterium Leprae. Penyakit ini dapat dideteksi melalui adanya bercak pada kulit. Aku sendiri mengetahui kusta dari buku pelajaran saat duduk di bangku SD. Karena sudah lama tidak pernah mendengar kusta, aku mengira kusta sudah menghilang dari muka bumi. Tapi ternyata tidak.
Sebuah fakta tentang kusta mengagetkanku beberapa hari yang lalu. Indonesia menempati ranking ke-3 total kasus kusta terbanyak di dunia. Kamu pasti kaget dan ga menyangka, kan? Bagaimana bisa kita tidak mengetahui tentang penyakit ini padahal masih banyak penderitanya di Indonesia.
Kusta bukan penyakit yang bisa dianggap sepele. Ini adalah penyakit serius yang bisa menyebabkan gangguan saraf. Untuk itu, kusta perlu segera ditangani. Penanganan yang terlambat bisa menyebabkan penderitanya mengalami disabilitas seperti kehilangan anggota gerak hingga kebutaan.