Rahasia kelezatan Timphan terletak pada isian di dalamnya. Rasa manis legit dari isiannya membuat para pemudik rindu untuk mencicipinya”.
Beberapa hari sebelum lebaran tiba, biasanya mama telah sibuk menyiapkan kue-kue lebaran. Ada beberapa kue kering, kacang goreng, kue bawang, lontong paris dan tidak ketinggalan kue khas lebaran Aceh. Yakni timphan.
Timphan biasanya dibuat dua hari sebelum lebaran. Pembuatan kue ini terbilang butuh ketelatenan dan ketelitian tingkat dewa sih menurutku. Pasalnya, jika adonan kulitnya terlalu keras atau terlalu lembek maka tekstur di mulut pun tidak merasakan kelezatannya yang sempurna.
Belum lagi isiannya yang membuat lidah ketagihan untuk mencicipinya lagi dan lagi.