Dulu saya pikir kalau yang namanya hidup pasti bisa lah dijalani. Pasti ada lah jalan keluar setiap permasalahan. Pasti bisa lah kita cari solusi sampai akhirnya mampu menoleh ke belakang dan menjadikan tragedi sebuah candaan.
Itu, dulu. Tapi, ternyata begitu menjalaninya nggak semudah memikirkannya ya hehe. Menjalani kehidupan dewasa yang nggak semulus impian, sayangnya bikin banyak orang jatuh bangun. Jatuhnya bisa terjun bebas dari tebing, bangunnya merangkak perlahan. Bahkan ada pula yang sekadar bangun dari tengkurap saja susah. Yeah, that’s life.
Saya jadi teringat kata-kata Morgan Housel di buku ‘Psychology of Money’. Di sana Housel menulis,
“Menjadi kaya itu satu hal. Menjaga tetap kaya itu lain cerita.”
Saat membaca itu, tiba-tiba saya berpikir ini konsep yang sama dengan hidup yang kita jalani.
“Hidup itu satu hal. Bertahan hidup itu lain cerita.”
Karena toh pada dasarnya kita semua bisa menjalani hidup. Bangun, bekerja, belajar, beraktivitas, tidur, dan bangun lagi keesokan harinya. Seperti kata orang kebanyakan, ya jalani aja lah. Hidup setiap harinya seolah tanpa benar-benar hidup. Mengingatkan saya dengan buku ‘Jakarta Sebelum Pagi’ karya Ziggy Z.