fbpx

Menemukan Kembali Kebahagiaan Dalam K-Drama “Hello, It’s Me!”

Surat untuk diriku 20 tahun dari sekarang.

Hallo, diriku.

Dua puluh tahun dari sekarang? Membayangkannya saja membuatku merinding. Seberapa tua aku berusia 37 tahun?

Meski tak bisa dibayangkan, tetapi aku yakin akan 1 hal. Bahkan dua puluh tahun dari sekarang, kau akan tetap keren, percaya diri, dicintai semua orang, dan hidup bahagia.

Bagaimana? Apa hidupmu sesuai dengan yang ku harapkan?

(Bahn Ha-Ni, pada usia 17 tahun)


Begitulah isi surat yang dituliskan Bahn Ha-Ni untuk dirinya dalam 20 tahun yang akan datang. Bahn Ha-Ni pada usia 17 tahun merupakan gadis yang cantik, ceria, penuh semangat, populer, dan banyak di idolakan serta dicintai teman-temannya.

Namun siapa sangka ketika berusia 37 tahun, Bahn Ha-Ni merupakan wanita yang banyak mengalami kegagalan. Ia tidak secantik ketika usianya 17 tahun, kulit wajahnya banyak flek hitam, pekerjaannya hanya sebagai pegawai kontrak, ia hidup menumpang di rumah kakaknya, dan tidak ada satu pun pria yang mendekatinya.

Bahn Ha-Ni yang berusia 37 tahun membenci dirinya yang berusia 17 tahun. Ia memiliki luka traumatis yang cukup dalam ketika mengingat dirinya yang berusia 17 tahun. Karenanya ia menghukum dirinya dengan hidup seperti ‘pecundang’. Bertahun-tahun ia hidup dengan kesedihan dan rasa traumatis yang mendalam.

Hingga akhirnya, ketika ia ingin mengakhiri hidupnya dengan cara menabrakkan diri di jalan raya. Bahn Ha-Ni malah dipertemukan kembali dengan Bahn Ha-Ni yang berusia 17 tahun. Bahn Ha-Ni yang berusia 17 tahun mengalami perjalanan waktu pada 20 tahun yang akan datang.

Bisakah kehadiran Bahn Ha-Ni yang berusia 17 tahun membawa kehidupan berbeda pada Bahn Ha-Ni yang berusia 37 tahun?

Bagaimana proses berdamai dengan masa lalu mereka?

Baca selengkapnya dalam artikel berikutĀ https://www.wachidatulz.com/2023/01/review-k-drama-hello-its-me.html

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Wachidatul Zulfiyah
An experienced teacher for students with special needs. A lifelong learner passionate in literacy and youth issues with a passion in inclusive education, children development, parenting, and positive psychology.

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

tagcalendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram