Di rumah saja selama 7 bulan pandemi ini membuatku sangat jenuh. Akibatnya mood sering berantakan dan aku pun jadi malas untuk merawat diri. “Di rumah saja pun, enggak perlu bangetlah ngerawat kulit,” begitu pikirku. Dampaknya, kulitku jadi kusam. Apalagi Sebelum pandemi melanda, aku sering pergi bekerja naik motor. Akibatnya, punggung tanganku jadi lebih gelap dari bagian yang tertutup baju. Ditambah aku jarang memakai lotion, bisa dibayangkan bagaimana belangnya kulit tanganku.
Akibat dari malas merawat kulit tubuh, selain mengakibatkan kulit kusam, juga bisa menyebabkan jerawatan juga, lho. Kulit badan pun bisa
berjerawat, bukan wajah saja yang bisa jerawatan. Yang paling sering adalah bagian punggung atau dada. Apalagi jika tidak pernah melakukan eksfoliasi, sel-sel kulit mati, kotoran, keringat, dan minyak berlebih bisa menumpuk dan menyumbat pori-pori.
Oleh karena itu, aku mulai membangkitkan semangat dan rutinitas merawat kulit tubuh sebagai bentuk
self care. Mulai dari mencoba beberapa
body scrub dan rutin memakai
lotion lagi. Sebelumnya aku jarang sekali luluran dan memakai
lotion karena rasanya badan jadi licin atau lengket. Akhirnya, aku mencoba rangkaian
body care dari scarlett whitening yang terdiri dari
body scrub,
body shower, dan
body lotion.
Scarlett Whitening adalah produk lokal dari Felicya Angelista. Banyak sekali yang sudah memberikan testimoni dan ulasannya, karena itu juga aku tertarik untuk mencobanya. Sudah lebih dari dua minggu aku pakai rangkaian body care dari Scarlett Whitening. Bagaimana review dan hasilnya? Check it out!
Baca Selengkapnya
Visit Blog