Mulai belajar tentang blog sebenarnya karena tugas kuliah ketika mengenyam studi Ilmu Komunikasi di salah satu universitas swasta di Kota Surabaya. Saya ingat sekali. Waktu itu tugas akhirnya adalah setiap mahasiswa wajib memiliki blog yang berisi lebih dari 10 postingan tulisan. Maka dimulailah perkenalan awal dengan sesuatu yang bernama blog.
Masing-masing dari mahasiswa saat itu diberikan berbagai pilihan tema dan bebas memilih sesuai dengan ketertarikan mereka. Saya memilih tema tentang personal, yang artinya bercerita tentang kehidupan saya: general tentang keluarga, kenapa memilih kuliah di universitas tersebut dan sebagainya.
Saya ingat sekali domain blog saya waktu itu. Tidak langsung menggunakan Jeni Karay, tapi nama pena yang entahlah sudah saya lupa namanya.