Hai, hai.. Bosen gak sih dirumah terus? kadang rasanya kangen banget ya bisa refreshing dengan tenang dan nyaman diluar. Tapi supaya pandemi ini cepat berakhir, lebih baik memang kita mengurangi aktivitas diluar dan alhasil cuma bisa scrolling gallery handphone aja deh foto-foto jalan bareng keluarga.
Abis scrolling gallery, aku jadi mau review lagi salah satu rekomendasi wisata keluarga, yang barangkali bisa jadi alternatif rencana liburan keluarga kalau situasi sudah lebih kondusif nanti. Destinasi yang mau aku review adalah orchid forest cikole, Lembang, Bandung, Jawa Barat.
Orchide forest terletak di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Merupakan Taman anggrek terluas di Indonesia yang berada di tengah kawasan hutan lindung yang terbentang 12 hektar Dan terdapat 157 jenis bunga anggrek dari berbagai negara. Selain itu kita juga dimanjakan dengan pemandangan pohon pinus, hamparan rumput hijau, spot-spot estetik dan udara yang sejuk. Untuk jam buka, orchid forest buka dari jam 09.00 – 18.00 wib. Mau tau gimana serunya kita liburan di hutan yang instgrammable ini?