isarankan untuk membaca cerpen RUN terlebih dahulu. Klik disini untuk baca.
Part Sebelumnya :
PART 1
PART 2
PART 3
PART 4
PART 5
Satu tahun yang lalu, dua bulan sebelum Safira bekerja di agensi yang menaungi VOP . . .
“Jung-Hwa, sajangnim tidak setuju dengan Safira” ucap manajer sedikit berbisik saat berdiri tepat disebelahku yang sedang menunggu giliran untuk rekaman.
“Apa maksudnya hyung? Bukankah kemampuannya sudah terbukti?” balasku juga dengan sedikit berbisik.
“Iya, tapi dia belum menikah”
“Memangnya syarat itu sangat penting ya sampai sajangnim tidak setuju hanya karena itu?”
Manajerku hanya terdiam sesaat, kemudian mengangguk.
“Apa aku bisa bertemu dengan sajangnim sekarang hyung?”
Sontak manajer menatapku penuh tanda tanya.
“Aku ingin coba bicara dengan sajangnim tentang hal ini” lanjutku.
***
“Ada apa Jung-Hwa?” tanya sajangnim setelah mempersilahkanku serta manajer masuk ke ruangan dan duduk pada kursi didepan mejanya.
“Tentang calon fashion stylist VOP yang bernama Safira”
“Oh, saya dengar kamu yang merekomendasikannya ya? Maaf Jung-Hwa saya tidak bisa menerimanya”
“Karena dia belum menikah?”
Sajangnim hanya berdehem kemudian mengangguk.
“Kalau begitu tahun depan saya tidak akan memperpanjang kontrak.” ucapku lantang.
Sontak sajangnim dan manajer melihat ke arahku. Menatap penuh dengan ekspresi terkejut dan tidak percaya.
“Apa yang kamu lakukan Jung-Hwa?” bisik manajer yang berada di sebelah kiriku.