Dalam rangka mendampingi teman saya urusan pekerjaan ke pulau Bangka, kami mampir ke Pantai Tongaci, sebuah pantai berbatu dan lautnya yang biru bening di Sungailiat. Tak jauh dari Pantai Parai terdapat penangkaran penyu Bangka. Penangkaran penyu bersisik dan penyu hijau ini yang belum lama didirikan oleh seorang pengusaha bekerjasama BKSDA (Balai Konservasi Sumber Daya Alam) yang manangani dalam rangka menyelamatkan penyu laut yang terancam punah.
Penangkaran penyu tidak besar, hanya bak besar dilapisi keramik seperti bak kamar mandi besar untuk menampung tukik (anak penyu). Kemudian tak jauh dari pantai dibangun keramba dan jalan setapak terbuat dari kayu untuk kolam penyu yang menjelang dewasa. Ukurannya 6×7 meter dan di dalamnya terdapat 4 kolam berisi penyu-penyu berusia antara 3 minggu hingga 2 bulan.