Gila yak!
Ini virus Corona memang bikin perputaran hidup manusia jadi melambat. Bukan berhenti tetapi melambat.
Pun, di Melbourne, kota yang selalu hidup dengan nuansa seni dan hiruk pikuk orang lalu lalang dengan fashion ala Melbourne mereka, tetiba berhenti aja berdetak.
Saat di puncak lockdown malah kota Melbourne yang selalu ramai dengan wisatawan malah nyaris kosong. Toko-toko dan pusat perbelanjaan semua tutup.
Para pebisnis kebanyakan mencoba mengalihkan bisnis mereka secara online.
Apalagi, Melbourne sempat kena second wave, yang bikin semua orang jadi lebih lama tinggal di dalam rumah.