Ingin produktif dari rumah dengan jualan tapi bingung mau jualan apa, coba aja cek di aplikasi Rate S.
Jadi ibu rumah tangga memang pekerjaan utamanya sudah pasti mengurus anak dan rumah. Tapi ngga salah deh kalau seorang ibu rumah tangga juga ingin punya penghasilan sendiri. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan dari rumah, misalnya:
Sudah pasti beberapa hal yang saya sebutkan diatas butuh modal. Bukan hanya modal uang tapi juga butuh modal keterampilan, kemauan dan networking.
Susah ngga? Ya menurut saya sih ngga ada sesuatu yang instan. Butuh strategi supaya bisa berdaya dari rumah tanpa mengesampingkan tugas utama kita mengurus keluarga dirumah.
Bagi saya sendiri akhir-akhir ini lagi kepikiran mau jualan lagi. Saya sadar betul usaha saya sebelumnya di @dyu_label memang belum berjalan sesuai harapan. Butuh effort lebih ternyata untuk bisa urus bisnis yang dimulai dari produksi, pemasaran dan penjualan sendirian. Itulah sebabnya saya kepikiran untuk meminimalisir budget dengan menjadi reseller.
Sejak awal saya suka dengan aktifitas online. Mulai dari ngeblog, belanja, sampai dengan transportasi saya pesan dengan online. Bukan cuma sekedar mengikuti trend, tapi saya berpikir kalau suatu proses atau kegiatan bisa dilakukan secara online dan itu bisa menghemat waktu dan tenaga saya kenapa engga.
Saya rasa yang mengubah segala aktivitasnya secara online bukan saya saja. Menurut data tahun 2019 pengguna internet di Indonesia mencapai hingga 171,17 juta. Ini cukup menjadikan Indonesia sebagai peringkat ke 6 di dunia sebagai pengguna internet paling tinggi.
Rata-rata orang Indonesia akan menggunakan internet sekitar 8 jam 36 menit setiap harinya. Dan 70% nya adalah untuk online shopping. Apalagi di masa pandemi seperti saat ini, otomatis angka pengguna internet yang berbelanja online pun bisa jadi berlipat ganda. Pasalnya semua aktivitas kini harus diubah menjadi online. Tahun 2020 kemarin diperkirakan angka pengeluaran belanja online meningkat hingga $65 Milyar.