Rendang daging untuk Lebaran! Wah mendengarnya saja sudah bikin bahagia. Gimana pas makannya langsung ya. Rasanya bahagia dan bersuka cita karena dibarengi dengan momen bahagia di Hari Raya Idul Fitri.
Rendang adalah salah satu hidangan wajib saat lebaran selain ketupat dan opor ayam. Rendang adalah menu wajib setiap tahun yang saya masak sejak menikah.
Kapan pertama kali masak rendang sendiri? Yaitu waktu keluarga kecil saya masih merantau di Bali dan memutuskan tidak mudik (karena baru saja pulang ke Bogor beberapa bulan yang lalu).
Berlebaran di Bali, suami ingin mengundang anak buahnya di kantor. Tentunya kurang lengkap jika tak ada rendang. Sebagai ibu muda anak satu yang masih batita dan nggak punya asisten, tentu saja saya agak keberatan dengan tugas masak rendang tersebut.
Beruntung, suami bersedia membantu. Saat istirahat jam makan siang, karena puasa, beliau pulang ke rumah hanya untuk bantu mengaduk rendang… love you deh Pak!
Baca Selengkapnya
Visit Blog