Buku pertama yang saya selesaikan di bulan Februari, buku yang tidak sengaja saya temukan saat menelusuri kata kunci “Kesehatan Mental Pada Ibu” di bagian pencarian ipusnas, aplikasi perpustakaan digital dari perpustakaan nasional. Judulnya yang menarik membuat saya tidak berpikir lama untuk mengajukan pinjaman.
Buku ini dibuka dengan sebuah puisi indah berjudul “Aku Bertanya Tentang Bahagia” karya Kiki Barkiah, puisi yang mengandung makna yang dalam tentang seorang ibu yang mempertanyakan bahagia. Buku ini dibagi kedalam 4 bagian utama yaitu bagian 1 mengenai inspirasi kebahagiaan, bagian 2 tentang kunci kebahagiaan, bagian 3 yaitu simpul-simpul kebahagiaan serta bagian 4 tentang beberapa tips menjadi ibu bahagia. Buku ini ditulis oleh 31 ibu bahagia yang tergabung dalam Institut Ibu Profesional Jogja. Buku yang berisi 31 kisah beragam dari 31 penulis hebat, Masyaa Allah.
Baca Selengkapnya
Visit Blog