Selama Ramadhan di tengah pandemi tidak ada kegiatan yang aku lakukan di luar rumah. Ramadhan tahun ini juga hanya ada satu ajakan buka bersama. Selebihnya, aku habiskan Ramadhan di rumah termasuk berbagai rutinitas untuk menunggu buka puasa. Waktu “menunggu buka puasa” sendiri menurut versiku adalah mulai dari ba’dha ashar sampai maghrib. Lalu, apa saja kegiatan yang aku lakukan selagi menunggu buka puasa?
Tilawah
Masing-masing dari kita pasti punya target Ramadhan dan waktu yang paling membuat kita semangat mencapai target tersebut. Nah, ba’da ashar sampai menjelang maghrib adalah salah satu waktu yang paling membuatku semangat mencapai target tilawah. Jadi, aku gunakan rentang waktu tersebut untuk menyelesaikan target jika memang tidak ada yang harus aku kerjakan.