SEO Moms Community, Tempat Belajar SEO Pemula Terbaik – Sebagai bloger baru, dulu, saat pertama kali dengar kata SEO itu benar-benar melongo. “Itu apaan sih?”, “Gimana caranya?”, dan masih banyak pertanyaan lainnya. Ada yang sama dengan saya?
Waktu itu juga pernah lihat informasi job yang mewajibkan untuk mengetahui SEO. Saya pun langsung keder duluan. Sekarang kalau ditanya soal SEO mah alhamdulillah udah mulai mudeng. Bahkan pernah juga dapat juara 10 di antara sekitar 280 peserta lomba SEO. Masih jauh sih dari harapan, tapi lumayan setelah beberapa kali nyoba lomba SEO seringnya gagal menang terus wkwk.
Tapi belum ahli banget juga, soalnya SEO untuk blog itu ilmunya abstrak. Kadang metode A berhasil, kadang metode B. Yah dicoba semua aja gitu … Termasuk di SEO Moms Community (SEMOC), kita sebenarnya dibebaskan untuk belajar SEO dari manapun.