“Aku melihat kalian terus bangkit bahkan setelah gagal malam demi malam. Aku merasa bodoh karena merajuk hanya karena satu kali kemunduran.” ~ Atsushi
Halo sobat Blogger Perempuan!
Aku mau mengulas film Netflix bergenre horor thriller remaja dari Jepang berjudul Re/Member atau Remember Member ~ Karada Sagashi (2022). Film ini adaptasi dari web novel karya Welzard (ウェルザード), dengan sutradaranya ada Hasumi Eiichiro. Bertabur bintang Jepang seperti Kanna Hashimoto (film Kiss Me at the Stroke of Midnight dan Kaguya-sama: Love is War), Gordon Maeda (adiknya Mackenyu pemeran di film LA One Piece) dan Maika Yamamoto (pemeran di film Sunny versi Jepang). Film Re/Member (2022) menceritakan tentang enam siswa SMA yang mengalami perulangan hari dimana mereka terbunuh oleh sesosok entitas bernama Orang Merah. Untuk melihat hari esok, mereka berenam harus menemukan potongan-potongan tubuh mayat anak kecil berumur delapan tahun.
Cerita film Re/Member (2022) bermula dari cuplikan peristiwa pembunuhan seorang anak berumur delapan tahun bernama Miko Onoyama di sebuah rumah besar. Sang penjahat memotong-motong tubuhnya dan disamping Miko terletak boneka kesayangannya- Emily (berbentuk Teddy Bear gitu). Kisah film ini kemudian berfokus di 30 tahun setelah peristiwa tersebut, menyoroti kehidupan membosankan seorang gadis SMA bernama Asuka Morisaki. Di rumah, ibunya membuat kroket kebanyakan untuk bekal makan siang dan meminta dia membagikannya pada teman-teman di sekolah. Sebelum masuk kelas, Asuka mendapati seekor kucing tertabrak bus. Bukan hanya dia, beberapa siswa juga melihat kejadian itu. Ada teman kelasnya Asuka juga- Rumiko yang datang diantarkan pacarnya dengan motor gede. Seorang cowok menabrak Asuka hingga buku-bukunya terjatuh. Si cowok mau mengambilkan tapi tidak jadi karena teman-temannya menarik dia untuk pergi.
Pada jam istirahat Asuka memilih untuk menghindari kebisingan dan makan sendirian di depan salah satu gedung milik sekolah (kapel) yang sementara direnovasi. Tiba-tiba dia melihat banyak tangan berdarah memanggil-manggil dirinya dari dalam sumur. Beberapa petugas proyek gedung itu menyadarkan Asuka dan menyuruh dia untuk tidak makan di area tersebut. Dia akhirnya mencari tempat lain dan memergoki petugas perpustakaan yang mengubur sesuatu dalam plastik hitam. Tingkahnya mencurigakan. Ada angin berembus kuat yang membuat pot dekat situ jatuh dan pecah. Setelah si pustakawan pergi, ada suara yang berbisik pada Asuka untuk mencarikan tubuhnya. Tanpa Asuka lihat, ada sesosok anak perempuan di belakangnya.
Malam ketika Asuka akan tidur, muncul pesan-pesan mengerikan yang menyebut ‘Orang Merah’ dan terus masuk hingga membuat HP-nya bergetar hingga akan terjatuh ke lantai. Asuka ketakutan dan memilih berbaring sambil menutupi dirinya dengan selimut. Ia mungkin saja tertidur karena ketika membuka mata, ia berada di aula sekolah bersama lima siswa yang lain pada malam hari.
Di belakang mereka terdapat peti mati dan Shota menyebut istilah ‘Mencari Mayat’. Salah satu siswa yang merupakan pindahan dari sekolah lain bernama Atsushi, melengos pergi dan tidak mau ikut-ikutan bersama mereka. Ketika keluar dari aula, Atsushi berteriak keras yang membuat kelima siswa lain menghampirinya. Atsushi tewas mengenaskan dengan bagian tubuh yang terpotong. Sesaat setelah itu, Rumiko juga tewas dan yang lain berlari ketakutan menghindari sesuatu yang mengejar mereka. Tidak ada siswa lain di sekolah itu, namun sosok pembunuh tersebut berbentuk anak kecil berdarah-darah yang larinya sangat lincah. Satu-persatu mereka tewas dan Asuka terbangun di pagi hari. Dia bersama lima orang yang lain mengulang hari hingga menemukan semua potongan tubuh dari sosok Orang Merah.
Buat kamu yang ingin nonton film horor yang have fun, bisa coba nonton film Re/Member ini, review-nya kuulas lengkap di link berikut ya!