Bagi sebagian orang mungkin bangun pagi adalah hal biasa saja dan mudah dilakukan, tapi bagi sebagian orang lainya merasa bahwa bangun pagi adalah sebuah tantangan besar. Apalagi di era digital seperti sekarang yang terkadang membuat kita terbuai dengan dunia maya dan seringkali menggoda kita untuk terjaga sepanjang malam sambil asik bermain gadget . Alhasil, begadangpun menjadi teman sehari-hari.
Itu pula yang saya rasakan selama beberapa tahun terakhir, lama kelamaan kebiasaan begadang dan bangun siang ini menjadi bomerang bagi saya, terlebih saya memilliki 2 orang anak dan harus mengurus rumah sendiri.
Dari mulai beberapa pekerjaan rumah yang terbengkalai, meresa tidak fit dan lemah sepanjang hari, hingga memburuknya hubungan saya dan anak-anak dikarenakan mudah tersulutnya emosi saya, akhirnya saya bertekad mengnubah kebiasaan buruk saya. Sudah hampiur 2 bulan saya menjalani rutinitas bangun pagi dan rasanya benar-benar luar biasa!
Apa saja kira-kira tipsnya? Tips yang saya dapat dari membaca buku Zen Habits ini saya rangkum dalam artikel singkat berikut! Selamat membaca dan semoga bermanfaat!