Wisata Benteng Pendem Cilacap. Berada di pesisir pantai Teluk Penyu, Cilacap, Jawa Tengah, benteng dengan nama Kustbatterij op de Landtong te Cilacap ini memiliki arti tempat pertahanan pantai di atas tanah menjorok ke laut menyerupai bentuk lidah. Benteng Pendem merupakan benteng peninggalan Belanda yang pembangunannya bertahap selama 18 tahun, dari tahun 1861 hingga 1879 di atas tanah seluas 10,5 hektar, dan berfungsi sebagai markas pertahanan tentara Belanda di Pantai Selatan Jawa. Pada tahun 1942 pasukan Jepang merebut benteng, tapi di akhir 1945-1950 Belanda kembali menguasainya. Di tahun 1952-1965 benteng ini menjadi markas TNI sebagai tempat latihan. Dan benteng ini menjadi saksi perjuangan bangsa Indonesia yang masih ada hingga kini.