“Bunda, main tenda-tendaan yuk ceritanya lagi kemah nih kita bikin dari selimut tendanya” ucap Neyna
Anak-anak di rumah seringkali meminta saya untuk terlibat dalam permainan mereka seperti ikutan berkemah dengan mendirikan tenda memanfaatkan barang-barang yang ada di rumah. Yah sejak pandemi menyerang, di rumah aja menjadi pilihan utama.
Saya sendiri tidak keberatan jika anak-anak eksplor apapun yang ada di rumah untuk membuat hal sesuai imajinasi mereka. Rumah berantakan dong? tentu saja..Tapi yang penting anak-anak happy..
Saya pun menikmati sekali bagaimana alur mereka bermain kemah-kemahan, ada aktifitas membaca nyaring, tidur hingga masak-masakan. Ada saja idenya mereka yang pasti sepertinya baik Neyna dan Rayi sudah hafal sekali kegiatan berkemah seperti apa.
Padahal saya sendiri belum pernah mengajak mereka untuk berkemah namun biasanya saya membolehkan mereka untuk menikmati tontonan dimana ada kegiatan berkemah di luar rumah.
Tahun lalu ada rencana untuk berkemah sudah memilih tempat sayangnya cuaca dan juga pandemi tak kunjung usai membuat rencana berkembah bersama harus dibatalkan.