Puasa kadang menjadikan kita menjadi extra maupun over dalam mempersiapkan hidangan berbuka puasa mulai dari takjill hingga makanan berat. Namun, kadang kala kita akan dihadapkan di situasi dimana kita harus menyiapkan hidangan buka puasa yang praktis entah karena kesibukan ataupun sudah keburu adzan magrib hingga membuat waktu untuk memasak hidangan buka puasa menjadi terbatas. Alhasil menu praktis berbuka puasa biasanya menjadi pilihan.
Sejujurnya saya memang mendukung hal yang praktis termasuk soal makanan dan cara mengelolanya. Dengan alasan mengefesienkan waktu saya sangat menyukan makanan yang masaknya tuh gak ribet meskipun kata mager lebih cocok digunakan.
Masih hari ke-4 puasa nih tapi tetap harus semangat puasanya sampai sebulan penuh sambil ikutan BPN Ramadan 2022.