Karena memang bisa bikin kenyang layaknya nasi, makanya ketan biasa dijadikan salah satu rekomendasi sarapan dan cemilan ya. Kalau saya, ketan lebih sering dijumpai pas bulan puasa, untuk dijadikan takjil atau menu pembuka puasa tentunya.
Sebenernya tiap pagi pun, mau di Jakarta ataupun di kampung ini, nggak sulit juga sih untuk menjumpai ketan yang dijual di kedai-kedai sarapan. Ada ketan yang ditaburi kelapa parut. Ada pula yang ditambahkan gula pasir di atas kelapa parutnya, biar rasanya jadi lebih manis. Serta ada juga yang diguyur sambal di atas kelapa parutnya. Rasanya pun jadi perpaduan gurih pedas, mantappp…
Kalau saya memang kurang suka dengan ketan yang ditaburi kelapa parut. Biasanya ketan itu saya makan dengan pisang ambon atau duren, kalau memang lagi musimnya.