Hari ini, si bungsu ada kelas olahraga. Tak seperti biasanya, kelas kali ini ibu guru hanya menunjukkan berbagai video olahraga. Bu guru tidak meminta murid mempraktikkan olahraga, sebab beberapa murid sedang berpuasa.
Begitu juga dengan si bungsu. Ini adalah hari kedua belas dia berpuasa hingga magrib. Jujur, saya sangat bangga padanya. Di usia 7 tahun dia sudah bisa menjalankan puasa seharian.
Setelah kelas usai, si bungsu bertanya pada saya. Apakah saat puasa kita tidak boleh berolahraga?
Wah, pertanyaan si bungsu ini sangat menarik. Saya pun menjawab pertanyaannya. Dan menjadi ide bagi saya untuk menuliskannya di blog.
So, hari ini saya mau bercerita tentang apakah saat puasa anak tetap bisa berolahraga? Olahraga apa yang bisa dilakukan anak saat puasa?
Yuk, baca sampai habis ya 🙂