Sebenarnya kalau diingat-ingat, ada banyak drama yang bercerita tentang anak kembar atau karakter kembar. Banyak yang menarik, tapi juga ada yang biasa dan malah jadi membingungkan. Di Indonesia sendiri sudah sering bertemu cerita dari yang mati lalu tiba-tiba ada kembaran muncul. Entah karena dibuat plot seperti itu, atau memang semacam alasan untuk memperpanjang. Kemarin saja ada judul Sinetron Aku Bukan Dia yang tayang di ANTV. Ini malah sampai kembar 3.
Akhirnya saya bikin ulasan pendek saja tentang 6 Drama Dengan Karakter Kembar Dari Berbagai Negara yang sudah saya tonton. Ada yang dari Indonesia juga lho! Mau tahu apa saja judulnya? Baca selengkapnya ya!