fbpx

Sosok Ustadzah Halimah Alaydrus

29 August, 2023

Ustadzah Halimah Alaydrus, – Sakinahbersamamu.com. Assalamu’alaikum, nih buat kamu yang rajin nyimak kajian Islam via online pasti enggak asing dengan nama Ustadzah Halimah Alaydrus.

Sosok Ustadzah Halimah Alaydrus

Jadi dalam artikel kali ini admin akan membahas profil dan biodata Ustadzah Halimah Alaydrus, yang saat ini cukup dikenal sebagai seorang pendakwah yang mendapatkan popularitas di media sosial (medsos) karena aktif di platform seperti TikTok, Instagram, dan YouTube.

Ustadzah Halimah Alaydrus dikenal karena gaya berdakwahnya yang unik, di mana ia tidak pernah menampilkan wajah atau tubuhnya secara penuh, bahkan saat berdakwah melalui live streaming.

ustadzah halimah alaydrus, pantai parangtritis jogja, pantai parangtritis yogyakarta
Ilustrasi Sosok Ustadzah By Admin Sakinah Bersamamu

Profil Biodata Ustadzah Halimah Alaydrus

Berikut adalah profil dan biodata lengkap Ustadzah Halimah Alaydrus yang berhasil diambil dari berbagai sumber:

Ustadzah Halimah Alaydrus lahir di Indramayu, Jawa Barat, pada 2 April 1979. Beliau adalah putri dari Utsman Alaydrus (ayah) dan Nur Assegaf (ibu). Ustadzah Halimah Alaydrus saat ini berusia 44 tahun dan merupakan warga negara Indonesia.

 

 

Beliau menikah dengan Ahmad Al-Haddar dan aktif di berbagai platform media sosial, termasuk Instagram (@halimahalaydrus) dengan 2 juta pengikut, YouTube (Ustadzah Halimah Alaydrus) dengan 438 ribu pelanggan, dan TikTok (@halimahalaydrus.id) dengan 132.000 pengikut.

Pendidikan Ustadzah Halimah Alaydrus juga mencakup perjalanan ilmu agama di beberapa pesantren. Beliau belajar di Pesantren Darullughah Wadda’awiyah Bangil Pasuruan dan lulus pada tahun 1991, Pesantren At-Tauhidiyan Tegal, Jawa Tengah, dan lulus pada tahun 1995.

 

 

Kemudian, Beliau melanjutkan studi di Pesantren Al Anwar Sarang Rembang, Jawa Tengah, dan lulus pada tahun 1996. Setelah itu, ia pergi ke Yaman untuk belajar di Pesantren Daruz Zahra, Tarim, Hadramaut, Yaman, dan lulus pada tahun 1998.

Karier Ustadzah Halimah Alaydrus

Karier Ustadzah Halimah Alaydrus mencakup pengajaran di Daruz Zahra Hadramaut Yaman dan mengajar di berbagai Majlis Taklim di DKI Jakarta dan sekitarnya. Ia juga aktif melakukan perjalanan dakwah dan ilmiah ke berbagai daerah di Indonesia dan beberapa negara lain seperti Singapura, Malaysia, Brunei, Australia, Mesir, UEA, dan Oman.

 

Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Ana Khoiruroh
For Mom And Everything That Matters Youtube : @sakinahbersama www.sakinahbersamamu.com

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram