Punya kulit yang gampang jerawatan pasti udah sepaket sama bekasnya, ya ga? Yang diberesin jerawatnya dulu atau bekasnya dulu? Secara umum, kita atasin dulu jerawatnya sampai sembuh baru fokus jerawatnya. Tapi kalo jerawatnya ilang satu muncul lagi 5, kapan giliran merhatiin bekas jerawatnya?
Tenang aja, aku punya tips simpel buat ngatasin kedua pernasalahan kulit acne-prone tersebut. Pilih aja skincare yang ada kandungan Niacinamide-nya. Biarpun nama produk dengan ingredient tersebut dibranding dengan khasiat brightening, selama ada kandungan Niacinamide (dan ga begitu banyak kandungan brightening lain yang lebih kenceng), kurasa akan tetap works di kulit berjerawat karena sejatinya Niacinamide berfungsi untuk mengatasi jerawat dan bekasnya.
Rangkaian skincare dengan kandungan Niacinamide bisa kita temui pada produk-produk FAV Beauty. Saat ini aku sedang menggunakan ketiga produknya: Brightening Toner, Brightening Serum, dan 2in1 Day & Night Cream.
Sebelum lanjut bahas produknya, kenalan dulu yuk sama FAV Beauty. Ada yang belum familiar?
FAV Beauty merupakan brand produk skincare asal China. Produk-produknya diformulasikan menggunakan bahan-bahan dari alam dan teknologi canggih untuk memberikan hasil nyata, tidak mengandung ingredients berbahaya, tanpa alkohol, sudah lolos uji BPOM, dan sudah mendapat sertifikat halal internasional.
Koleksi produk FAV Beauty meliputi skincare dan mouthwash.
Nah sekarang kita bahas ketiga produk yang sedang aku pakai yah~