Siapa di antara kamu yang sering menemukan postingan quotes tentang mengejar passion seperti gambar di atas?
Gue sering, dan dulu hampir selalu tersihir ketika menemukan kalimat ini di postingan media sosial mana pun. Terdengar powerful dan sangat memotivasi. Tapi sekarang, entah kenapa buat gue kalimat “kejarlah passion-mu” itu terdengar cuma angan-angan, cuma omong kosong.
Gue sering banget mendengar atau membaca cerita orang-orang di media sosial tentang bagaimana putus asanya mereka berusaha mengejar passion yang-entah-apa. Bahkan hingga di usia yang terbilang sudah sangat matang, masih banyak yang merasa gagal hidupnya ketika belum tahu apa sesungguhnya bidang yang ia minati. Dari fresh graduates sampai karyawan yang sudah bertahun-tahun bekerja sekalipun. Jenuh sedikit, lantas merasa bukan passion. Gagal di satu bidang, merasa passion adalah solusi atau jawaban.