Ini adalah artikel pertamaku dengan sedikit sentuhan. Berharap kalian betah untuk berlama-lama mengunjungi Blog-ku. Untuk kalian yang tertarik di dunia Blogging, ini adalah artikel Yang tepat.
Owh ya, salam kenal aku Müzeyyen, seorang Ibu Rumah Tangga biasa. Di sini aku tidak ingin merombak semua isi artikelku, hanya mungkin ada beberapa yang akan aku ganti untuk pemilihan katanya. Yaach… supaya aku bisa bernostalgia.
Perbedaan Blog Dan Blogger
Sebelum aku bercerita leblh dalam, aku akan menjelaskan perbedaan antara Blog dan Blogger.
Mungkin sebagian dari kalian sudah ada yang tahu, tapi mungkin untuk teman-teman yang lain ini adalah sesuatu yang baru. Jadi biar afdol mari kita simak perbedaan antara Blog dan Blogger.
Blog merupakan website berupa media online yang berisi konten dalam bentuk artikel, video, dan foto yang dikelola oleh seorang blogger atau beberapa penulis sekaligus.
Sedangkan blogger sendiri adalah seseorang yang mengoperasikan blog.
Sedikit gambaran mengenai, Blogger dan Content Writer. Blogger itu tugas sejatinya sangat kompleks, mulai dari reset keyword, , membuat content plan, prepare kelengkapan kontennya, mulai dari gambar, video, dan semua yang mendukung kinerja blog.Sedangkan content writing adalah salah satu bagian dari blogging tetapi hanya menulis saja. Oleh karena itu Blogger bisa juga disebut Content Writer. Tetapi content writer belum tentu disebut dengan blogger.
Baca Selengkapnya
Visit Blog