Beberapa teman pernah WA atau DM nanya, “Dhin, waktu anak lo MPASI gimana? Apa menunya?”
Aku biasanya jawab, “Mau spoon feeding apa BLW?”. Rata2 jawabannya, spoonfeeding. Well, aku memang bukan ekspert di bidang MPASI tapi di kelompok, beberapa orang yang udah lebih dulu punya anak cuma segelintir, termasuk aku. Jadi, dianggap dengan punya pengalaman lebih dulu udah lebih siap.
Biasanya sih, selain nanya spoonfeeding atau BLW, selanjutnya ada disclaimer, selama MPASI don’t expect too much atau lower your standards dan ditutup dengan “banyakin istighfar yaak atau exhale inhale. Yaakk, fase anak MPASI itu se-challenging itu. Yang tadinya jadi ibu peri bisa jadi mamak singa. Apalagi kalau sudah cape masak taunya ga dimakan atau langsung dilepeh. Bhay!
Beberapa mungkin nyerah atau masih berjuang cuma kaya yang “dimakan ga ya.”. Yes, I feel you! Punya dua anak dengan berbeda pengalaman MPASI bisa bilang fase MPASI memang sangat challenging. Tentu saja, fase selanjutnya juga menantang.
Kalau udah dalam fase dahlah, coba ubah haluan trus beli makanan frozen food MPASI. Ada banyak merek yang bisa dipilih tapi kalau kamu mentingin banget nutrisi, gizi, dan no MSG, coba CR Kids.