Pembahasan mengenai manusia, karakter dan segala problematikanya sepertinya sangat menarik banyak perhatian orang. Dari mulai membahas bagaimana caranya mengetahui karakter seseorang berdasarkan golongan darah, zodiak ataupun lainnya. Salah satunya dari penggolongan manusia berdasarkan kecenderungannya mendapatkan energi, manusia dibagi menjadi dua tipe kepribadian. Yang pertama adalah ekstrovert, orang dengan tipe kepribadian ini mendapatkan energinya dengan banyak melakukan aktivitas di luar, ia akan berenergi ketika beraktivitas dengan banyak orang. Sementara itu tipe yang kedua, Introvert adalah kebalikannya, Introvert akan mudah mengalami kelelahan jika berada di keramaian dan beraktivitas di luar rumah. Seseorang dengan kepribadian Introvert seringkali dianggap sebagai sosok yang pemalu, padahal keduanya berbeda. Pemalu lebih kepada gangguan kecemasan, sementara Introvert adalah kecenderungan. Dan menurutku setiap orang tidak sepenuhnya Introvert ataupun ekstrovert. Semua orang memiliki dua sisi tersebut, hanya saja lebih dominan kepada salah satunya.
Sebagian besar Introvert lebih menyukai menghabiskan waktu dengan dirinya sendiri, mereka akan cepat kelelahan jika berada di keramaian dan kebisingan. Tapi bukan berarti Introvert menutup diri. Sebagai seorang Introvert saya sendiri seringkali menghadapi berbagai macam pandangan orang yang terlanjur melekat pada orang Introvert. Seperti pandangan mengenai orang Introvert adalah orang yang pendiam sehingga kurang bisa berkomunikasi dengan baik. Beberapa orang juga mengatakan orang Introvert sombong, karena jarang ikut nongkrong. Padahal kan mereka tidak ikut karena memang ketika berkumpul seperti itu energinya cepat habis, dan memang mereka lebih menyukai menghabiskan waktu sendiri.
Berhubung saat ini kita masih belum bisa beraktivitas seperti biasa dikarenakan Pandemi Covid19, maka semua kegiatan dilakukan dari rumah. Karena semuanya dilakukan dari rumah terkadang kita merindukan aktivitas seperti biasa. Banyak orang merasa bosan #dirumahsaja, banyak juga yang mengalaminya stress karena keadaan saat ini. Untuk itu menghabiskan waktu ala Introvert sangat direkomendasikan. Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh para Introvert untuk “Me Time” nya diantaranya membaca, menulis, menggambar, berkebun, dan kegiatan pengembangan bakat lainnya. Keadaan saat ini lebih mudah dijalankan oleh Introvert karena memang pada dasarnya mereka lebih menyukai menghabiskan waktu sendiri. Berbeda dengan ekstrovert yang pastinya akan sedikit kesulitan, tapi bukan berarti tidak bisa. Demi kebaikan bersama rasa-rasanya kita semua harus menjadi Introvert untuk sementara. Intinya baik menjadi Introvert ataupun ekstrovert semuanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Yang terpenting adalah bagaimana kita bisa menerima kelebihan dan kekurangan kita dengan penerimaan yang utuh. Sehingga kita menjadi manusia yang seutuhnya.