Sudah lama tidak lagi membuat rangkuman bacaan untuk blog Pandoraque. Entah karena sudah merasa diwakilkan oleh Bukulova kali ya. Akan tetapi setelah dipikir lagi, mengapa tidak membuat rangkuman bacaan di Pandoraque.
Awalnya aku berencana membuat per dua bulan (sama seperti di Bukulova tahun 2021). Nah, peraturan ini akan aku ganti saja (supaya tidak keteteran) menjadi per satu semester.
Jadi kalau tidak halangan untuk rekap bacaan Pandoraque berikutnya (insya Allah), aku ingin membuatnya dalam rentang per enam bulan. Optimis saja gitu kalau nanti dalam periode tersebut bisa baca banyak buku, haha.
Untuk postingan perdana ini (rekap bacaan 2021) masih akan kurapel saja per setahun. Lagipula tidak terlalu banyak buku yang berhasil dibaca selama 2021 ini. Postingan ini pun tidak akan terlalu panjang.