Salah satu hal yang dapat saya syukuri tahun ini adalah dapat bertemu kembali dengan bulan ramadan. Bulan yang selalu kami nantikan para umat muslim ini. Ada banyak cerita tentang bulan ramadan yang selalu kami yakini sebagai bulan yang penuh berkah dan kebaikan.
Ramadan kali ini merupakan ramadan kedua setelah saya menikah. Namun, tidak banyak yang kami agendakan pada bulan ramadan kali ini sebagai pasangan. Saya ingin mengajak suami untuk fokus beribadah dengan sebaik-baiknya. Ceileh.
Intinya, ramadan ini tidak ingin terlalu berambisi terutama untuk agenda buka bersama atau kegiatan hura-hura lainnya. Pengen slow living saja dan memanfaatkan waktu yang ada untuk melakukan kebaikan-kebaikan kecil. Supaya nanti tidak begitu menyesal saat bulan ramadan beranjak pergi.