fbpx

Tutorial Make Up Natural untuk Pemula, Tampil Menawan dengan Mudah dan Ringan

Ingin tampil menawan, tapi takut jadi menor? Tenang saja. Sebentar lagi kamu akan mengetahui tutorial make up natural untuk pemula.

Tutorial Make Up Natural untuk Pemula

Pertama, bersihkan wajah dengan milk cleanser, facial toner, dan facial foam untuk mengangkat debu dan sel-sel kulit mati.

Kedua, aplikasikan pelembab untuk menjaga kelembaban dan kekenyalan kulit wajah. Tunggu sampai pelembab benar-benar meresap ke kulit sebelum melanjutkan ke tahap berikutnya.

Ketiga, aplikasikan foundation atau BB Cream, tergantung acara yang akan didatangi. Jika acaranya formal dan akan berlangsung dalam waktu yang cukup lama, maka sebaiknya gunakan foundation. Namun, jika acaranya santai, maka kamu cukup menggunakan BB Cream. Apabila kamu ingin menutupi lingkaran hitam di bawah mata, maka aplikasikan concealer setelah foundation atau BB Cream.

Keempat, aplikasikan bedak sesuai tipe kulit. Untuk kulit berminyak/berjerawat/berkomedo, gunakan bedak tabur yang bisa menempel lebih baik dan mengendalikan minyak berlebih. Untuk kulit normal atau kering, gunakan bedak padat untuk membuat makeup lebih awet.

Kelima, gunakan eyeshadow yang didominasi oleh warna cokelat. Kalau ingin terlihat lebih segar, maka gunakan eyeshadow berwarna peach dengan lembut (jangan usapkan terlalu banyak).

Keenam, gunakan blush on berwarna peach atau soft pink untuk menyegarkan penampilan. Kamu juga bisa menggunakan highlighter untuk mempertegas tulang pipi, batang hidung, dan kening, tapi pastikan tidak terlalu banyak, yah.

Ketujuh atau yang terakhir, aplikasikan nude lipstick jika kamu memiliki kulit yang berwarna. Namun, jika warna kulitmu pucat, maka gunakan lipstick yang berwarna peach dengan lembut, agar tidak tampak semakin pucat.

Demikianlah tutorial make up natural untuk pemula. Cukup mudah, bukan?

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Listia Wardhana
Tidak ada informasi member

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

tagcalendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram