Merayakan lebaran berkumpul sanak saudara, keluarga besar untuk menyambung silaturahmi tatkala jadi suasana yang ditunggu-tunggu. Teruntuk mereka yang merayakan tradisi mudik ke kampung halaman sudah pasti vibes pedesaan paling dikangenin. Ada yang mudik antar kota, antar provinsi bahkan mudik antara desa. Lumayan bisa menghemat ongkos kendaraan.
Vibes lebaran mulai terasa h-1 malam takbiran sampai esok 1 Syawal pada pukul 10 pagi hari. Selebihnya terasa momen liburan hanya beda lokasi. Bukan tidak mungkin sisa hari di kampung halaman hanya dinikmati di rumah nenek. Akan muncul list wajib mengunjungi tempat wisata di kota tersebut.
Di Jawa Timur tepatnya di kota Pasuruan. ada beberapa rekomendasi buat kamu menikmati libur lebaran bersama saudara. Kota Pasuruan bisa di akses dari Malang, Sidoarjo, Lumajang bahkan Situbondo. Berikut rekomendasi tempat wisata di Pasuruan.