Kita tahu bahwa senioritas yang pasti diikuti oleh arogansi adalah sebuah budaya yang telah mengakar cukup lama di Indonesia. Ingat nggak, jaman dulu ada ospek atau PLONCO untuk siswa siswi baru yang sebetulnya tujuannya adalah memperkenalkan lingkungan sekolah, tetapi jatuhnya malah menjadi ajang kakak – kakak kelas untuk menunjukkan senioritasnya. Di beberapa tempat bahkan kemudian acara ospek ini menjadi kebablasan dan berujung kematian.
Pernah merasa di kerjain nggak sama senior kamu, baik di sekolah/perguruan tinggi maupun di kantor? Kamu pelaku senioritas atau korban senioritas? Mau tau kenapa masih banyak orang bermental senioritas seperti itu? Baca sampai habis ya tulisan saya ini.