fbpx

AGAR TERHINDAR DARI \”SAKIT KEPALA\”, IKUTI CARA MENJAGA KESEHATAN TUBUH SAAT PUASA INI, YUK!

13 March, 2024

#BPNRamadan2024 #BPNRamadanDay1

Halo semuanya! Bagaimana puasa hari kedua ini? Aman?  Kalau aku alhamdulillaah aman, walau ditemani sakit kepala sejak kemarin, huhuhu.

Entahlah, tiba-tiba sakit kepala muncul setelah abis Asar, padahal sebelumnya nggak pernah begini. Mau minum obat, nggak bisa karena masih puasa. Mau tidur, takut kebanyakan tidur karena ritme tidurku masih berantakan karena harus beradaptasi kembali untuk satu bulan ini. Alhasil, kepala nyut-nyutan nggak karuan dan mengganggu beberapa aktivitas penting yang sudah direncanakan.
Hari ini sakit kepala kembali terulang, tepatnya setelah aku buka puasa. Lagi dan lagi, aku harus ditemani dengan koyo cabai hingga sahur menjelang. Semoga nggak sampai minum obat lagilah ya.
Kalau dipikir-pikir, kenapa ya kok bisa sakit kepala gini? Apa cuma aku aja? Atau karena pola tidurku yang berantakan?
Ternyata, beberapa orang di seluruh dunia yang menjalankan puasa juga mengalami sakit kepala sepertiku, istilah di media sosial sih universal headache akibat perubahan pola hidup yang awalnya makan, minum, dan beraktivitas secara teratur, harus berubah ritmenya. Jadi, tubuh harus ‘kerja keras’ untuk beradaptasi dengan kebiasaan ini. Apalagi, selama puasa tubuh lemas dan bawaannya ingin tidur terus. Kalau tidurnya bablas ya bisa-bisa selamat datang sakit kepala.
Nah, aku jadi ingat nih, beberapa hari lalu mamaku ikut webinar yang diadakan oleh salah satu universitas Islam yang ada di pulau Jawa. Webinar tersebut berisi tentang tips bagaimana menjaga kesehatan tubuh selama puasa Ramadan. Tentunya, narasumber di webinar ini bukan orang sembarangan, beliau ialah para dokter yang kompeten di bidangnya dan telah menerapkan sendiri apa yang dibahas oleh mereka.
Ada beberapa poin yang aku garis bawahi dari pemaparan materi di webinar yang mamaku ikuti tersebut dan membuatku berpikir “pantesan aku sakit kepala dua hari ini”. Yuk, kita simak bareng-bareng:
Pahami Tubuhmu 
Sebelum menerapkan tips-tips menjaga kesehatan tubuh saat puasa, kita harus memahami tubuh kita dulu. Apakah kita tipe yang aktif bergerak atau pasif? Apakah kita rutin workout atau ngegym? Apakah kita sering beraktivitas di luar rumah? Apakah kita punya tidur yang cukup? Apa yang akan terjadi jika tidur kita kurang? Apa yang akan terjadi kalau tubuh kurang bergerak? Dan lain sebagainya.
Baca Selengkapnya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Auliya Nurrahman
Writing is not just about writing, but it's about giving something

Halo, !

Categories

More than 3500 female bloggers registered

PT. PEREMPUAN DIGITAL INDONESIA
Cyber 2 Tower 11TH Floor JL HR Rasuna Said Jakarta Selatan

calendar-full
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram