“Aku menangis karena orang dewasa tidak mengerti apa-apa”
Kutipan di atas adalah salah satu kalimat yang diucapkan tokoh utama dari novel Di Tanah Lada karya Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie. Di Tanah Lada adalah buku ke-2 yang saya selesaikan di awal tahun ini. Salah satu novel yang membuat perasaan saya ga karu-karuan karena kisahnya dilihat dari sudut pandang anak usia 6 tahun. Ada yang sudah pernah baca buku ini sebelumnya?
Terkadang ada rasa janggal ketika saya membaca buku ini per babnya karena mengaduk-aduk perasaan. Ketika orang dewasa tidak mengerti harus bersikap di depan anak-anak dan bagaimana sudut pandang anak kecil terhadap orang dewasa. Buku yang menurut saya agak miris sih.
Yuk baca ulasan saya yang lebih lengkap lagi.