Jadi ceritanya tuh, kapan hari, lupa tepatnya, saya nggak sengaja melihat video yang menampilkan 2 wanita bule beda usia.
Kayaknya sih, mereka adalah seorang ibu dan anak.
Si wanita bule yang agak muda, bertanya ke wanita bule yang terlihat sudah tuw eh senior, hehehe.
“What is you’r best advice?“
Dan si wanita bule senior sejenak termenung, sebelum menjawab dengan tenang,
“When the door closed the window open, it’s true! And try to focus to the window!”
Begitu deh kira-kira jawabannya, dengan kemampuan English ala Rey yang pas-pasan, wakakakaka.
Jawaban itu terdengar sederhana, tapi entah mengapa, bukan cuman si wanita bule muda yang mewek dengarnya, si Rey juga.
Karena sesungguhnya, kalimat itu menancap dalam di hati saya. Dan menyadari, kek-nya si ibuk senior itu lagi nyindir akoh deh, hiks.
Khususnya di kalimat bagian akhir, try to focus to the window!. Alias, plis Rey, move on dari masalah yang dirimu sulit tangani, fokus ke kesempatan yang bisa dijalani!
Iya nggak sih?
Si Rey ini kadang terlalu semangat maju terus pantang mundur, daya juangnya dibarengi energinya yang terlalu besar, seringnya menyusahkan dirinya sendiri.
Lucunya, si Rey ini kadang sudah menganggap kalau menyusahkan diri sendiri, adalah ciri khas dirinya, wakakakak.
Cerita selengkapnya di blog reyneraea.com