Berbicara tentang aku? Wah… mungkin banyak orang yang penasaran ya kalau temanya seperti ini apalagi kalau aku kasi judul “7 Fakta Unik dan Aneh Tentang Aku” pasti pada auto baca yaaa kaannn. Heheheh,, bercanda hihih.
Setiap dari kia pasti punya sisi lain yang jarang diketahui orang bahkan sahabat kita sendiri. Tapi, gak semua hal orng mesti tau kan?. Nah, Fakta berikut tentang aku mungkin sebagian sudah tahu ada juga yang belum.
Baiklah, ini dia 7 fakta unik dan aneh tentang aku.
Kamu Introvert? Ahhh … masa?. Kata-kata itu sering keluar dari beberapa teman. Mereka tentunya kaget kalau aku bilang kalau aku ini introvert karena sehari-hari mereka melihatku supel, ramah ke semua orang, heboh dan kadang juga cerewet. Tapi, introvert di kepala mereka beda definisi dengan introvert di kepala aku.